Diberdayakan oleh Blogger.

Cara Melatih Gerak Motorik, Kognitif dan Sosial Anak

Kemampuan motorik, kognitif dan sosial adalah tiga hal penting yang harus selalu diasah sejak dini, agar kelak mereka mampu menjalankan perannya sebagai pribadi yang cerdas, cerdik dan mandiri.

Anak-anak prasekolah butuh persiapan dasar yang matang sebelum masuk sekolah. Persiapan dasar yang bisa dilakukan melalui permainan antara lain melenturkan otot-otot tangan agar mampu memainkan gerakan rumit. Yaitu, gerakan-gerakan halus yang harus dikuasainya untuk melakukan kegiatan akademik seperti menulis dan menggambar. Selain itu, adapun cara lain yang efektif dapat membantu buah hati Anda dalam melatih gerak motorik, kognitif dan sosialnya.

Cara Melatih Gerak Motorik, Kognitif dan Sosial Anak

Bermain bola
Bermain bola termasuk kedalam point pertama dalam cara sederhana melatih dan mengembangkan koordinasi otak, mata, tangan, dan skil berhitung anak. Anda bisa mengajak buah hati Anda untuk bermain bola dengan cara. Posisikan si kecil berjarak 1-2 meter di depan Anda, kemudian gelindingkan bola secara perlahan ke arah si kecil dan biarkan dia berusaha menangkapnya

Membuat menara balok
Aktifitas seperti ini dapat melatih kemampuan meraih dan memegang serta melatih kemampuan kognitif anak. Caranya yaitu gunakan balok kayu untuk membuat menara tersebut.

Berikan mainan pukul-pukulan
Aktivitas ini dapat membantu anak dalam meningkatkan kemampuan koordinasi antara mata dan tangan mereka. Berikan mainan palu dan kayu atau sendok plastik dan mangkuk plastik. Karena biasanya anak-anak senang dengan mainan yang di pukul.

Bermain mencocokan warna dan bentuk
Mainan edukatif ini dapat membantu anak dalam konsep mencocokan bentuk dan warna serta melatih daya ingat anak.

Bermain puzzle
Permainan ini sangat bagus untuk perkembangan dan kemampuan kognitif anak.

Bermain gelembung
Tahukah Anda, ternyata bermain gelembung sangat baik untuk anak, karena selain menyenangkan juga melatih koordinasi tangan, mata serta mulut mereka.

Membuka buku
Berikan buku sesuai dengan usia anak, biasanya buku yang bergambar. Hal ini dapat melatih kemampuan anak dalam mengenal berbagai jenis benda termasuk hewan-hewan dan tumbuhan. Interaksi antara si kecil dengan orang tua pun dapat melatih skill sosial mereka.

Menggunakan gunting
Berikan gunting yang terbuat dari plastik, namun masih dalam pengawasan orang tua. Biarkan si kecil memotong kertas, menggunakan gunting dapat melatih koordinasi dan ketepatan gerak tangan mereka.

Memakai atau melepas baju
Berikan kesempatan pada si kecil untuk mengenakan dan melepas bajunya sendiri. Hal ini dapat melatih kemampuan perencanaan dan gerak mereka.

Nah, jadi itulah beberapa cara sederhana yang bisa ibu lakukan di rumah untuk melatih gerak motorik, kognitis serta sosial anak. Sebenarnya, selain tips-tips diatas, ternyata melatih berenang pada anak juga baik untuk gerak motoriknya. Gimana, Cukup mudah bukan? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

0 Responses to “Cara Melatih Gerak Motorik, Kognitif dan Sosial Anak”

Posting Komentar